Sabtu, 24 November 2012

Manchester United = XIScour

        Lagi nonton Manchester United nih, dia kan spesialis kejebolan dulu baru ngebales jadi menang deh. Jadi inget sama XIScour saat pertandingan Liga Pusel Sma Negeri 8 Tangerang di partai perdana melawan X.8. Mirip banget kaya hobby Manchester United apa cuma kebetulan ya? hehehe
        Di pertandingan itu kami telat panas atau bagaimana ya? kami tertinggal 1-0 di babak pertama akibat gol bunuh diri dari Widodo. Di babak kedua kami berusaha semaksimal mungkin memanfaatkan peluang sekecil mungkin. Namun kordinasi yang buruk kami tertinggal sampai 3-0. Semua pemain dan penonton pun putus asa namun saya dan Irfan tidak turun mental.
        Saya terus memberikan semangat dan motivasi kepada teman-teman. Dengan rasa penasaran saya mengapa kelas kami tidak bisa mencetak gol akhirnya saya mencoba shoot dari gawang ke gawang dan tidak diduga-duga berbuah gol. Itu mungkin gol terindah liga pusel tahun ini. Lalu kami pun mulai kembali bersemangat dengan lahirnya gol kedua yang dicetak oleh Irfan. Saya kembali mencoba dan akhirnya gol lagi sama persis dengan gola pertama. Dan detik-detik terakhir Irfan menunjukkan ketajamannya sebagai tumpuan XIScour dengan encetak gol penetu kemenangan.
         Apakah ini sama kisahnya dengan kebiasaan Manchester United? Ataukah ini hanya kebetulan saja? Namun karena kemenangan tipis itu yang membuat kelas kami tidak lolos dari fase frup neraka ini. Hanya kalah selisih gol dibanding Guru dan XI IPS 2. Simpulkan sendiri ya ....



Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Soccer Player 8